Mayapada Healthcare Permudah Masyarakat Berobat di Dalam Negeri

4 hours ago 3

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ) atau Mayapada Healthcare senantiasa berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat Indonesia. Harapannya, masyarakat akan lebih memilih berobat di dalam negeri daripada harus pergi ke luar negeri.

Seperti yang diketahui, Mayapada Healthcare sedang membangun rumah sakit Mayapada Apollo Batam International Hospital (MABIH) yang berlokasi di Batam, Kepulauan Riau. Dana investasi untuk pembangunan rumah sakit tersebut berasal dari kas internal Mayapada Healthcare.

President Director & CEO Mayapada Healthcare, Navin Sonthalia mengatakan, pihaknya berupaya agar pasien-pasien asal Indonesia tidak berobat di luar negeri seperti Singapura dan Malaysia. Tren berobat di luar negeri memang menjadi sorotan, karena adanya potensi pendapatan yang hilang.

Sebagaimana diketahui, setiap tahun terdapat banyak dana yang keluar dari Indonesia untuk keperluan pengobatan di luar negeri. Lantas, kehadiran rumah sakit Mayapada Healthcare di Batam diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pasien akan pelayanan kesehatan berkualitas internasional.

"Mudah-mudahan kita bisa tahan (pasien) di Indonesia, bisa kasih pelayanan yang sama seperti Singapura dan Malaysia tetapi dengan harga yang jauh lebih murah atau lebih kompetitif," ungkap dia dalam Wawancara Eksklusif Mayapada Healthcare, beberapa waktu lalu.

Navin meyakini rumah sakit Mayapada Healthcare di Batam dapat memenuhi ekspektasi dari para pasien yang selama ini terbiasa berobat di luar negeri. Mayapada Healthcare juga berharap rumah sakit-rumah sakit level internasional lainnya dapat terus dibangun di berbagai daerah Indonesia, sehingga pilihan layanan kesehatan bagi pasien dapat lebih beragam.

Lebih jauh, Mayapada Healthcare juga telah menjalin kolaborasi strategis dengan Apollo Hospital asal India untuk proyek rumah sakit di Batam. Kerja sama ini bertujuan untuk penanganan kasus-kasus kesehatan yang advance dan kompleks bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Kerja sama tersebut memungkinkan dokter dan paramedis asing untuk praktik di kawasan tersebut. Pada akhirnya, para dokter spesialis dan perawat Indonesia dapat bekerja sama dengan pihak Apollo Hospital dalam meningkatkan keterampilan sekaligus melakukan transfer pengetahuan. Terlebih, Apollo Hospital telah memiliki 75 cabang rumah sakit di India.

"Perawat dari sini (pergi) ke sana untuk belajar. Bukan cuma perawat-perawat biasa, malah perawat spesialisasi. Ada perawat khusus untuk kardiologi, untuk onkologi, untuk neurologi, dan lain-lain," tutur Navin.

Di samping itu, Mayapada Healthcare dan Apollo Hospitals melakukan kerja sama penerapan inovasi teknologi di rumah sakit Mayapada Apollo Batam International Hospital (MABIH). Di antaranya adalah Tele-Radiologi, E-ICU, dan Artificial Intelligence, pertukaran pengetahuan dan keahlian medis untuk memberikan wawasan global dan mendukung pengembangan profesional.

Bahkan, Mayapada Healthcare juga memperkuat kolaborasi klinis bersama Apollo Hospital India dengan fokus pada penguatan penanganan kasus kompleks dengan prosedur advanced dan integrasi layanan unggulan.

Seiring kerja sama tersebut, diharapkan ada perubahan besar yang akan meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Indonesia. Hal ini sejalan dengan komitmen Mayapada Healthcare dan memberikan layanan kesehatan berstandar internasional.


(dpu/dpu)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Beda Kebijakan BI & The Fed Soal Suku Bunga

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|