5 Tempat Nongkrong sambil Ngopi di Jalan Slamet Riyadi Kota Solo

2 hours ago 2

Harianjogja.com, SOLO–Jalan Slamet Riyadi Kota Solo tidak hanya menjadi pusat bisnis dengan deretan pertokoan dan pusat perbelanjaan, melainkan juga tempat nongkrong dan ngopi, terutama wisata malam hari.

Di sepanjang jalan tersebut mulai dari Simpang Gendengan hingga Bundaran Gladag, deretan coffee bisa Anda ditemui. Coffee shop itu menghadirkan suasana unik dan pemandangan menarik yang siap memanjakan pengunjung.

Dari tempat nongkrong yang cozy hingga spot Instagramable, kafe-kafe di sekitar Jl Slamet Riyadi kini menjadi bagian dari gaya hidup warga Solo, terutama bagi anak muda yang ingin bersantai sambil menikmati pemandangan dan hiruk-pikuk kota.

Sejak pagi hingga larut malam, kawasan ini tidak pernah sepi dari aktivitas masyarakat. Hiruk pikuk yang tercipta justru dimanfaatkan para pengusaha untuk membuka berbagai coffee shop dengan pemandangan langsung ke jalan utama kota ini.

BACA JUGA: Wisata Budaya hingga Kekinian di Daerah Istimewa Yogyakarta, Ini Daftarnya

Coffee shop dengan pemandangan Jl Slamet Riyadi itu kini menjadi daya tarik tersendiri terutama bagi para anak muda untuk tempat hangout atau bercengkerama bersama keluarga, teman, sahabat, maupun pasangan.


Letaknya yang sangat strategis berada di jantung Kota Solo menjadikan kawasan ini sebagai titik temu favorit bagi warga maupun wisatawan. Berikut rekomendasi coffee shop dengan view Jl Slamet Riyadi Solo yang dihimpun Espos dari berbagai sumber:

1. Margi Coffee

Coffee shop ini berlokasi di belakang Toserba Sami Luwes, Sriwedari, Laweyan. Margi Coffee buka tiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB. Pada hari Sabtu mulai pukul 08.00 WIB sampai 01.00 WIB dan pada hari Minggu mulai pukul 07.00 WIB sampai 12.00 WIB.

Margi Coffee hadir dengan bangunan estetik yang didominasi perpaduan warna cokelat dan hitam, sehingga sangat cocok bagi anak muda yang gemar berfoto di coffee shop.

Menurut informasi di akun Instagram @margicoffe, Margi baru saja memiliki spot foto baru yang bisa dijadikan background foto yang instagrammable yaitu tembok yang bertuliskan “Psikolog itu mahal, makanya Tuhan menciptakan Jalan Slamet Riyadi” – Bryan Barcelona.

Harga menu di Margi Coffee cukup terjangkau, mulai dari Rp15.000. Harga ini tergolong sepadan dengan penyajian serta pelayanan yang diberikan. Bagi pengunjung yang kurang menyukai kopi, tersedia beragam pilihan minuman nonkopi yang bisa dipesan. Tak hanya itu, sambil menikmati minuman, pengunjung juga dapat mencicipi aneka pastry dan cake yang menambah lengkap suasana ngopi di sini.

2. Gettsee Coffe

Pengunjung dapat menyeruput kopi sambil bersantai menikmati suasana jalan utama Kota Solo yang selalu ramai. Terlihat pada sorotan akun Instagram @gettsee.coffe, Gettsee juga menawarkan berbagai menu minuman nonkopi serta camilan ringan yang bisa menemani waktu santai.

Tempatnya cukup luas dengan nuansa hangat, sehingga sering dipilih sebagai lokasi nongkrong dan ngopi bersama teman, mengerjakan tugas, hingga sekadar melepas penat di pusat Kota Solo. Gettsee Coffee bisa menjadi salah satu spot ikonik untuk nongkrong tengah malam. Dengan harga menu yang terjangkau, akses yang mudah, dan suasana jalan kota yang hidup.

3. Communion Coffee

Coffee shop ini buka setiap hari, Senin hingga Minggu, mulai pukul 07.00 WIB hingga 00.00 WIB. Yang membuat Communion Coffee berbeda dari kafe lain adalah konsepnya yang memadukan modern dengan nuansa bangunan lawas.

Di dalamnya, pengunjung masih bisa menemukan kursi jadul, tembok dengan tekstur alami yang menambah karakter ruangan, serta lantai keramik klasik yang menimbulkan kesan autentik. Pada postingan akun Instagram @communion.coffe, ada salah satu spot menarik di coffee shop ini yakni tatanan piringan hitam yang bisa dijadikan background foto.

Piringan hitam tersebut juga masih berfungsi dan dapat memutar lagu. Pencahayaan lampu bernuansa warm menambah kenyamanan tempat ngopi di pusat Kota Solo ini, membuat pengunjung betah berlama-lama menikmati suasana dan secangkir kopi di kafe ini.

Bagi pengunjung yang ingin lebih menikmati pemandangan Jl Slamet Riyadi, pengelola kafe menyediakan kursi dan meja lipat yang dapat ditata di trotoar pada malam hari, langsung menghadap ke jalan.

4. Slari Coffe

Slari Coffee yang berlokasi di Jl Slamet Riyadi No 111, Kemlayan, Kecamatan Serengan, Kota Solo, buka tiap hari Senin hingga Minggu mulai pukul 07.00 WIB sampai 00.00 WIB. Bangunan tiga lantai ini memiliki konsep bangunan yang berdominasi warna hijau sage.


Lantai II digunakan sebagi rooftop yang langsung menghadap ke Jl Slamet Riyadi. Dikutip dari unggahan akun Instagram @slari.coffee, lantai II dari coffee shop ini terdapat perpustakaan Masdon Library yaitu perpustakaan seni Prof Sardono W Kusumo. Bagi para pengunjung Slari Ccoffee bisa menikmati pemandangan Jl Slamet Riyadi sambil minum kopi dan membaca buku.

Bagi pengunjung yang ingin reservasi bisa menghubungi akun Instagram @slari.coffee, tertulis nomor WhatsApp yang dapat dihubungi di bio akun Instagram tersebut. Harga menu di coffee shop ini juga cukup terjangkau mulai Rp13.000 saja. Kemasan kopi yang disajikan juga cukup menarik dan beda dari coffee shop lainnya. Kemasan kopi berwarna hologram dan tidak tembus pandang.

5. Kalagyan

Kalgyan Coffee berlokasi di Jl Slamet Riyadi No 11, Kauman, Pasar Kliwon, Kota Solo. Tempat ngopi di pusat kota Solo ini buka setiap Senin-Kamis pukul 09.00 WIB-23.00 WIB dan Jumat-Minggu pukul 09.00 WIB-00.00 WIB.

Yang unik dari coffee shop ini adalah bagian interior yang bernuansa Bali. Terlihat pada unggahan akun Instagram @kalagyan.id terdapat janur melengkung di depannya dan di dalamnya terdapat dupa serta sesajen yang biasanya terdapat pada rumah atau coffee shop di Bali.

Coffee shop ini juga mengarahkan bangunannya menghadap Jl Slamet Riyadi. Jika pengunjung ingin merasakan lebih dekat dengan pemandangan Jl Slamet Riyadi bisa langsung menduduki kursi yang disiapkan pengelola coffee shop di trotoar dan kalau ingin duduk-duduk di balkon juga bisa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : espos.id

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|