Banjir Bandang Terjang Kawasan Wisata Parapat, 50 Rumah Rusak

4 hours ago 1

CNN Indonesia

Senin, 17 Mar 2025 02:00 WIB

BPBD Sumut menyebut banjir terjadi setelah intensitas hujan yang terlalu tinggi terjadi di kawasan wisata Parapat, Simalungun, Sumut. BPBD Sumut menyebut banjir terjadi setelah intensitas hujan yang terlalu tinggi terjadi di kawasan wisata Parapat, Simalungun, Sumut. (CNNIndonesia/Farida Noris)

Simalungun, CNN Indonesia --

Banjir bandang menerjang kawasan wisata Parapat tepatnya di Jalan Sisingamaraja, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Sumatra Utara pada Minggu (16/3) sekitar pukul 17.00 WIB.

Imbas peristiwa ini, 50 unit rumah warga dilaporkan mengalami kerusakan.

Kabid Penanganan Darurat Peralatan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Sumut, Sri Wahyuni Pancasilawati mengatakan banjir terjadi setelah intensitas hujan yang terlalu tinggi terjadi di kawasan itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hujan deras terjadi sekitar tiga jam. Sehingga Sungai Batu Gaga meluap. Dari laporan sementara, tercatat 50 unit rumah warga dan beberapa fasilitas lainnya rusak. Sedangkan korban jiwa nihil," kata Sri Wahyuni.

Material batu dan lumpur mengalir deras dari Sungai Batu Gaga ke badan jalan. Sejumlah kendaraan terjebak dan beberapa bangunan mengalami kerusakan. Fasilitas kesehatan, termasuk Unit Gawat Darurat (UGD) di RSUD Parapat, juga terendam.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Jonni FH Sinaga mengatakan akibat banjir bandang, arus lalu lintas dari arah Pematangsiantar menuju arah Parapat dialihkan dari simpang palang menuju arah simpang Sitahuan.

"Begitu juga sebaliknya arus dari arah Parapat menuju arah Pematangsiantar di alihkan dari simpang Sitahuan menuju arah simpang palang dan situasi arus lalulintas dalam keadaan aman dan lancar. Saat ini personel kepolisian masih berjaga-jaga di lokasi," ungkapnya.

(fnr/pta)

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|