Saat Pesantren Disorot, Kiai Chriswanto Ingatkan Jasa Besar Santri dan Kiai untuk Negeri

4 hours ago 1

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Dakwah Islam Indonesia, KH Chriswanto (kiri) dan Presiden RI Prabowo Subianto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Resolusi Jihad yang difatwakan KH Hasyim Asy’ari pada 22 Oktober 1945 menjadi bukti bahwa semangat santri bukan sekadar urusan akhirat, melainkan juga perjuangan mempertahankan Tanah Air.

Sebab itulah, tanggal 22 Oktober diperingati sebagai Hari Santri Nasional (HSN) untuk mengenang jasa para santri sekaligus meneguhkan kembali peran mereka dalam menjaga moral dan persatuan bangsa.

Bangsa Indonesia memperingati Hari Santri, yang didedikasikan untuk mengenang, mendoakan dan menghargai kontribusi besar para santri dan ulama.

“Terlepas dari segala kontroversi yang mendera pondok pesantren, kita tidak bisa melupakan jasa pondok pesantren dan para santrinya dalam memperjuangkan, mendirikan dan membangun republik ini,” tutur Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Lembaga Dakwah Islam Indonesia, KH Chriswanto Santoso, kepada media di Jakarta, Rabu (22/10/2025).

Dia meminta, momentum Hari Santri tahun ini, harus menjadi ajang refleksi bersama untuk memperkuat peran pondok pesantren sebagai pusat pendidikan karakter, kebangsaan, dan kemandirian umat.

“Santri bukan hanya penjaga nilai-nilai keagamaan, melainkan juga pelopor moral bangsa. Dalam sejarah bangsa Indonesia, para santri dan kiai telah menjadi bagian dari perjuangan kemerdekaan dan pembangunan nasional,” ujar Kiai Chriswanto.

Menanggapi berbagai sorotan publik terhadap pondok pesantren (Ponpes), Kiai Chriswanto mengajak seluruh elemen umat untuk tidak terjebak dalam generalisasi yang merugikan dunia pendidikan Islam.

“Kita harus bisa memilah antara oknum dan lembaga. Pesantren telah berjasa besar dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, membentuk generasi berakhlak, dan menanamkan cinta Tanah Air. Maka jangan sampai marwah pesantren ternodai oleh kesalahan segelintir pihak,” tegasnya.

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|