Top Ten News Harianjogja.com, Senin 10 November 2025, Hari Pahlawan

2 hours ago 1

Harianjogja.com, JOGJA—Selamat pagi pembaca setia Harian Jogja, selamat memperingai HARI PAHLAWAN hari penuh semangat. Izinkan kami mengirimkan kabar dari Bumi Mataram Ngayogyakarta Hadiningrat, heritage-nya Indonesia, rumahnya start up.

Berikut kami sampaikan Top Ten News Harianjogja.com pada Senin 10 November 2025:


1. Senin 10 November, Prabowo Umumkan 10 Nama Pahlawan Nasional

Presiden Prabowo Subianto akan mengumumkan 10 nama yang akan mendapatkan gelar pahlawan nasional besok, Senin (10/11/2025). Nama Presiden ke-2 Soeharto dikonfirmasi masuk dalam daftar nama tersebut.

https://m.harianjogja.com/news/read/2025/11/09/500/1235059/senin-10-november-prabowo-umumkan-10-nama-pahlawan-nasional


2. DIY Siapkan Perda Baru Perkuat Lembaga Sosial

Pemda DIY tengah menyiapkan payung hukum baru untuk memperkuat tata kelola lembaga kesejahteraan sosial (LKS) di wilayahnya. Melalui penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Lembaga Kesejahteraan Sosial, Dinas Sosial (Dinsos) DIY berupaya memastikan lembaga sosial bekerja lebih profesional, berkelanjutan, dan berlandaskan nilai kemanusiaan.


https://m.harianjogja.com/jogjapolitan/read/2025/11/09/510/1234909/diy-siapkan-perda-baru-perkuat-lembaga-sosial


3. Target 11 Juta Wisatawan, Jogja Gelar Travel Fair 2025


Pemerintah Kota Jogja kembali menggelar Travel Fair Tourism Exhibition 2025, sebuah ajang promosi dan kolaborasi industri pariwisata yang berlangsung selama dua hari, mulai 8–9 November 2025, di Plaza Malioboro.

https://m.harianjogja.com/jogjapolitan/read/2025/11/09/510/1235003/target-11-juta-wisatawan-jogja-gelar-travel-fair-2025


4. 9 Awan Panas dan Puluhan Guguran Lava di Gunung Merapi Sepekan

Pengamatan visual dan instrumental di Gunung Merapi yang dilakukan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), pada 31 Oktober–6 November 2025 menunjukkan sejumlah aktivitas vulkanik masih terus terjadi. Salah satu aktivitas yang terjadi pekan lalu adalah sembilan kali awan panas guguran.

https://m.harianjogja.com/jogjapolitan/read/2025/11/09/512/1234995/9-awan-panas-dan-puluhan-guguran-lava-di-gunung-merapi-sepekan


5. Pedagang Pantai Sepanjang Harus Pindah Awal 2026

Pedagang di Pantai Sepanjang, Kalurahan Kemadang, Tanjungsari, diberi waktu hingga 7 Januari 2026 untuk membongkar lapak dan gazebo milik mereka. Pembongkaran ini merupakan bagian dari penataan kawasan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul.


https://m.harianjogja.com/jogjapolitan/read/2025/11/09/513/1235007/pedagang-pantai-sepanjang-harus-pindah-awal-2026

6. Pacuan Kuda Piala Raja HB X 2025: Perpaduan Tradisi, Sport dan Hiburan

Suasana Lapangan Pacuan Kuda Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, Minggu (9/11/2025) berubah meriah dengan digelarnya Indonesia’s Horse Racing (IHR) Piala Raja Hamengku Buwono X 2025.


https://m.harianjogja.com/read/2025/11/09/652/1235048/pacuan-kuda-piala-raja-hb-x-2025-perpaduan-tradisi-sport-dan-hiburan


7. Manchester City Hancurkan Liverpool dengan Skor Telak 3-0

Manchester City menghancurkan Liverpool dengan skor telak 3-0 pada lanjutan Liga Inggris 2025-2026, di Etihad Stadium Minggu (9/11/2025) malam WIB.

https://m.harianjogja.com/sport/read/2025/11/10/505/1235073/manchester-city-hancurkan-liverpool-dengan-skor-telak-3-0


8. Daihatsu Kumpul Sahabat 2025

https://www.instagram.com/p/DQ1U6BzgQbE/?utm_source=ig_web_copy_link

9. Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini di Kalasan, Sleman dan Kulonprogo

https://x.com/Harian_Jogja/status/1987664700268556626?t=Q9oEhqH4zA_L94VH-RL5PQ&s=19


10. Prambanan Shiva Festival Resmi Diluncurkan, Ini Agendanya

https://www.facebook.com/share/p/1CQBWnH6YC/


Demikian Top Ten News Harianjogja.com, Senin 10 November 2025. Selamat membaca.

Yuk Baca di App Install Aplikasi Harian Jogja Android klik https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tebar.harjo atau iPhone klik https://apps.apple.com/id/app/harian-jogja/id1669635740

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|