Jakarta, CNBC Indonesia - Pabrikan mobil asal China terus bersaing dalam menghadirkan line up mobilnya di Indonesian, termasuk Morris Garrage (MG) yang menampilkan beberapa kendaraannya di ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2025. Beberapa di antaranya adalah mobil produksi lokal yakni MG 4 EV dan MG ZS EV.
"Kami merasa terhormat dapat kembali berpartisipasi dalam salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia, IIMS 2025 kali ini. Masih dalam semangat 100th anniversary of MG, kami membawakan tema 'The Heritage of Innovation" di booth MG kali ini dengan menghadirkan lini produk lengkap," kata Chief Executive Officer (CEO) MG Motor Indonesia He Guowei di IIMS 2025, dikutip Jumat (14/2/2025).
Kedua mobil tersebut merupakan produksi Cikarang, Jawa Barat. MG ZS EV, selain memiliki kapasitas baterai yang besar, SUV ini juga dilengkapi dengan fitur i-SMART yang memungkinkan konektivitas kendaraan dengan ponsel pengemudi.
Pada segmen kendaraan berbahan bakar konvensional (ICE), MG menghadirkan tiga model yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan berkendara yang bervariasi yaitu MG ZS, MG 5 GT, dan MG HS.
Pada segmen Hybrid Electric Vehicle (HEV), MG menghadirkan MG VS HEV yang mengkombinasikan mesin berbahan bakar konvensional dengan motor listrik. Dilengkapi dengan fitur konektivitas pintar dan sistem keselamatan.
Pada 2024, MG menjual lebih dari 4 ribu unit mobil (CKD) yakni 4 EV dan ZS EV. Keduanya memenuhi persyaratan TKDN di atas 40 persen sehingga bisa mendapatkan insentif PPN dan dijual lebih terjangkau.
Foto: Morris Garrage (MG) yang menampilkan beberapa kendaraannya di ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2025. (CNBC Indonesia/Ferry Sandi)
Morris Garrage (MG) yang menampilkan beberapa kendaraannya di ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2025. (CNBC Indonesia/Ferry Sandi)
(dce)
Saksikan video di bawah ini:
Video: BAIC Serius Garap Pasar RI, Produksi Lokal - Siap Bangun Pabrik
Next Article Video: Jelang Pameran Otomotif, Kemenperin Minta Pabrikan Beri Diskon