Hemat Rp325 M, Anggaran KLH di 2025 Tersisa Rp754,6 M

2 months ago 29

Jakarta, CNBC Indonesia - Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) membeberkan bahwa pagu 2025 untuk kementerian tersebut terpangkas hingga kurang lebih Rp 325 miliar.

Menteri KLH Hanif Faisol Nurofiq mengungkapkan alokasi awal pagu 2025 untuk pihaknya sebesar 1,07 triliun, setelah dilakukan rekonstruksi efisiensi anggaran menjadi Rp 754,6 miliar.

"Terkait dengan pelaksanaan Instruksi Presiden No. 1 tahun 2025 telah dilakukan rekonstruksi terkait dengan efisiensi anggaran dari Kementerian Lingkungan Hidup menjadi sekitar 30% atau terjadi penghematan efisiensi sebesar Rp 325 miliar," katanya dalam Rapat Kerja dengan Komisi XII DPR RI, Jakarta, Rabu (12/2/2025).

Semula, pihaknya mendapatkan pemangkasan anggaran lebih besar dari hasil finalnya yakni total anggaran menjadi Rp 683,3 miliar. Namun Faisol mengatakan pihaknya mengajukan realokasi anggaran menjadi Rp 754,6 miliar.

"Jadi posisi ini kita berkenan untuk mencermati di masing-masing eselon 1 kemudian pada Sekretariat Utama angkanya relatif tinggi karena mengemban semua fungsi dari biaya operasional pegawai lingkup Kementerian Lingkungan Hidup. Selanjutnya juga pada Deputi Tata Lingkungan juga ada anggaran dari BRGM yang saat ini sedang melakukan masa transisi sebagian masuk kepada Kementerian Lingkungan Hidup," imbuhnya.

Detailnya, pagu Kementerian Lingkungan Hidup tahun 2025 yang dipangkas menjadi Rp 754,2 miliar tersebut akan dialokasikan pada berbagai deputi yang detailnya sebagai berikut:

  • Sekretariat Utama Rp451,5 miliar
  • Inspektorat Utama Rp 6,98 miliar
  • Deputi Bidang Tata Lingkungan Dan SDA Berkelanjutan Rp 89,15 miliar
  • Deputi Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Rp 64,47 miliar
  • Deputi Bidang Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Bahan Berbahaya dan Beracun Rp 45,6 miliar
  • Deputi Bidang Pengendalian Perubahan Iklim dan Tata Kelola Nilai Ekonomi Karbon Rp 23,95 miliar
  • Deputi Bidang Penegakan Hukum Lingkungan Hidup Rp 72,9 miliar

(mij/mij)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Petinggi Otorita IKN Mohamed Ali Berawi Mundur

Next Article Jalankan Perintah Prabowo, Kepala OIKN Minta Tambahan Anggaran Rp8,1 T

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|