OJK Sampaikan Update Tiga Bank Siap Bersaing dengan BSI

5 hours ago 3

Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Dian Ediana Rae memberikan paparan dalam pertemuan dengan redaktur media massa di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (2/8/2025).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA – Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Dian Ediana Rae memastikan sebanyak tiga bank merealisasikan secara matang langkah spin-off Unit Usaha Syariah (UUS) dalam waktu dekat. Nantinya, tiga Bank Umum Syariah (BUS) akan turut mewarnai industri perbankan syariah bersama PT Bank Syariah Indonesia (BSI). 

“Saya memprediksi paling tidak sampai awal tahun depan itu (2026), akan ada tiga paling tidak ya,” ungkap Dian saat hadir dalam agenda Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah Tahun 2025 yang merupakan serangkaian acara Indonesia Islamic Finance Summit (IIFS) 2025 di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (4/11/2025). 

Tidak ada kode iklan yang tersedia.

Bank-bank yang telah diungkapkan oleh Dian sejauh ini adalah PT Bank Tabungan Negara (BTN) dan PT Bank CIMB Niaga. OJK diketahui telah menerima rencana resmi pemisahan Unit Usaha Syariah (UUS) dari dua bank tersebut. BTN melaksanakan spin-off dengan cara mengakuisisi 100 persen saham Bank Victoria Syariah (BVIS) pada 5 Juni 2025, yang kemudian akan diubah menjadi Bank Syariah Nasional (BSN). 

Adapun, CIMB Niaga telah mengumumkan rencana pemisahan UUS menjadi BUS melalui keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 28 April 2025. Perseroan akan mendirikan BUS dengan nama PT Bank CIMB Niaga Syariah. Langkah tersebut telah memperoleh persetujuan dari para pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 26 Juni 2025.

Sementara itu, satu bank lainnya masih belum terungkap. Dian mengaku sudah melakukan obrolan atau koordinasi dengan satu bank yang akan spin-off tersebut. Namun, enggan untuk diungkap saat ini karena menurut pengakuannya bisa memengaruhi pasar modal. 

“Katanya itu akan memengaruhi saham pasar modal, berpengaruh ke sana ya,” ujarnya. 

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|