Home > Wisata Tuesday, 25 Nov 2025, 16:05 WIB
Seri Bandung punya potensi besar, lahan rawa lebak lebung nan luas, iringan sapi pulang ke kandang, orang-orang sengaja memancing di pinggir rawa. Termasuk Pondok Pesantren Nurul Islam di bawah naungan Yayasan Al Anwar, ada di tengah desa.
Tugu Selamat Datang di Seri Bangun. (FOTO: Yenrizal)Oleh: Yenrizal
Ditemani si Bujang dan si Gadis kecil, seperti biasa, kami menghabiskan waktu akhir pekan dengan berkeliling ke desa-desa di sekitaran Sumatera Selatan (Sumsel). Si Bujang yang baru berusia 13 tahun dan si Gadis kecil cantik lucu berusia 7 tahun begitu menikmati agenda akhir kami. Ini menjadi rutinitas ini selalu kami jalani. “Daripada pergi ke Mal, lebih asyik ke desa,” ujar gadis cilikku. Aku menyambut baik pendapat itu, banyak ilmu yang bakal mereka dapat, terutama menyaksikan realitas masyarakat desa yang sebenarnya.
Kali ini, rute kami adalah lokasi Pesantren tertua di Sumsel. Si Bujang yang sudah berencana ingin masuk pesantren selepas SMP nanti, begitu bersemangat. Sedari pagi ia sudah mendesak untuk segera berangkat, begitupun si Gadis kecil yang sibuk pula mengemasi segala barangnya.
Kamipun berangkat, bermula dari gerbang tol Palindra, terus ke Inderalaya, berbelok ke kanan di Simpang Meranjat. Kecamatan Tanjung Batu adalah tujuan kami. Jalan yang mulus, sedikit berkelok-kelok, cuaca yang kebetulan sejuk, cukup memanjakan mata. Tanpa sadar, kedua bocah itu terlelap dalam ayunan goyangan mobil saat melewati jalan desa. Mereka terlelap dalam mimpinya masing-masing.
***
“Strike strike!!!” teriak anak itu saat merasakan tali pancingnya tertarik. Segera joran disentaknya, sementara dari dalam air terlihat kecipak-kecipak kecil.
“Hei, Soleh, tarik pelan-pelan, sini Ayah bantu,” ujar sang Ayah memegang tangkai pancing. Sedikit dijulurnya, kemudian ditarik lagi, dijulur dan digulung. Sang Ayah sepertinya lihai menggunakan alat tangkap ikan tersebut.
“Wah Yah, pasti ikannya besar, tuh menggelepar. Jangan sampai lepas Ayah,” teriak Soleh antusias. Dari dalam rawa tampak gelepar-gelepar ikan saat tali pancing ditarik.
Penggiat Literasi-Tutor-Penulis & Penerbit Buku -- PALEMBANG - INDONESIA

6 hours ago
2















































