Polisi Amankan Enam Remaja di Tangsel, Diduga Akan Perang Sarung

20 hours ago 3

dis | CNN Indonesia

Minggu, 02 Mar 2025 19:13 WIB

Polisi memanggil orang tua hingga guru dari enam remaja di Ciputat yang diduga akan perang sarung pada Minggu (2/3) dini hari. Ilustrasi. Polisi mengamankan enam remaja laki-laki yang diduga akan melakukan perang sarung di Ciputat, Tangerang Selatan, Minggu (2/3) sekitar pukul 02.00 WIB. (Foto: ANTARA FOTO/Rony Muharrman)

Jakarta, CNN Indonesia --

Polisi mengamankan enam remaja laki-laki yang diduga akan melakukan perang sarung di Ciputat, Tangerang Selatan, Minggu (2/3) sekitar pukul 02.00 WIB.

Enam remaja itu diamankan oleh Tim Presisi Polres Tangerang Selatan dan kemudian diserahkan ke Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Anak-anak remaja yang diduga akan melakukan tawuran sarung," kata Kapolsek Ciputat Timur Kompol Bambang Askar Sodiq kepada wartawan, Minggu.

Dari tangan keenam remaja itu, polisi menyita beberapa barang bukti. Di antaranya enam buah sarung berisi batu hingga dua unit handphone.

Sebagai tindak lanjut, kata Bambang, pihaknya pun memanggil orang tua keenam remaja tersebut, pihak RT/RW setempat, hingga guru dari sekolah mereka.

Bambang menyebut polisi juga memberikan hukuman kepada keenam remaja itu agar bisa memberikan efek jera.

"Mereka kita hukum menjadi petugas marbot masjid di wilayahnya masing-masing selama Ramadan dengan penjamin Pak RW dan RT setempat," ucap dia.

(wis)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|