Suasana reruntuhan di lokasi serangan Israel terhadap sebuah rumah, di Deir Al-Balah di Jalur Gaza bagian tengah. (REUTERS/Ramadan Abed)
Militer Israel melancarkan serangan ke Deir al-Balah dan menghantam sebuah gedung tempat tinggal berlantai tiga. (REUTERS/Ramadan Abed)
Warga Palestina yang memeriksa lokasi kejadian mengaku bahwa beberapa jenazah korban serangan tidak dapat dievakuasi dari bawah reruntuhan. (REUTERS/Ramadan Abed)
Juru bicara badan pertahanan sipil Gaza, Mahmud Bassal, seperti dilansir Reuters menuturkan bahwa serangan udara Israel itu mengakibatkan 20 orang tewas dan lebih dari 40 orang mengalami luka-luka. (REUTERS/Ramadan Abed)
Israel kembali melanjutkan serangan udara besar-besaran terhadap Jalur Gaza sejak 18 Maret lalu, yang mengakhiri gencatan senjata dengan Hamas yang berlangsung selama dua bulan. Upaya-upaya untuk memulihkan gencatan senjata sejauh ini gagal. (REUTERS/Stringer)