'Lapor Pak Amran' Berhasil Tindak Impor Pangan Ilegal

1 hour ago 1

Rabu 26 Nov 2025 08:21 WIB

Rep: Frederikus Bata/ Red: Agung Sasongko

'Lapor Pak Amran' Berhasil Tindak Impor Pangan Ilegal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyampaikan adanya penindakan penyelundupan beras dan minyak goreng di Batam. Ia menerangkan, setelah koordinasi dengan semua pihak terkait, petugas keamanan melalukan penangkapan 40,4 ton beras ilegal dan 2,04 ton minyak goreng. Menurut Amran, respons ini berawal dari laporan masyarakat melalui kanal “Lapor Pak Amran”. Ia mengungkapkan laporan diterima pada Senin 24 November 2025 malam WIB, dan langsung ditindaklanjuti melalui koordinasi.

Dalam hitungan jam, aparat berhasil mengamankan beras dan minyak goreng yang sedang bersandar di Pelabuhan Tanjung Sengkung. Amran mengatakan penyelundupan pangan mengancam keberlanjutan produksi nasional. Kegiatan ilegal, meski volumenya terlihat kecil, dinilai mampu mengganggu harga dan menurunkan kepercayaan petani terhadap pemerintah. Hal itu juga berpotensi memicu kenaikan impor seperti yang terjadi pada 2023–2024 ketika Indonesia harus mengimpor lebih dari 7 juta ton beras.

  • Naskah & Video : Frederikus Bata
  • Video Editor       : Ronggo Astungkoro 
Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|