Harianjogja.com, JOGJA— Lalamove Ride, layanan transportasi penumpang berbasis aplikasi milik Lalamove, resmi memperluas jangkauan ke Kota Jogja dan Semarang. Ekspansi ini menambah opsi mobilitas bagi warga dua kota yang dikenal memiliki dinamika pergerakan masyarakat yang tinggi.
Sebelumnya, layanan transportasi penumpang Lalamove mendapat respons positif di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Medan. Jogja serta Semarang dinilai memiliki kebutuhan transportasi harian yang beragam, mulai dari mobilitas pelajar dan pekerja, hingga aktivitas wisatawan yang berlangsung sepanjang tahun.
Managing Director Lalamove Indonesia, Andito B Prakoso, mengatakan kedua kota memiliki karakter khas yang membuat kebutuhan solusi perjalanan semakin berkembang.
“Jogja dengan dinamika pelajarnya yang hidup dan wisata budaya yang kuat, sedangkan Semarang tumbuh sebagai pusat bisnis serta kuliner di Jawa Tengah. Mobilitas masyarakat di kedua kota ini sangat tinggi dan memerlukan layanan transportasi yang efisien,” ujarnya dalam keterangan pers, Selasa (25/11/2025).
Lalamove Ride menghadirkan beberapa pilihan layanan—MotorRide, MotorXL, Car, dan CarXL—yang dirancang untuk menjawab kebutuhan perjalanan berbagai kelompok pengguna, mulai dari mahasiswa, pekerja harian, hingga wisatawan.
Selain untuk perjalanan penumpang, aplikasi Lalamove juga memberi fleksibilitas bagi pengguna yang membutuhkan layanan pengantaran barang sekaligus perjalanan pribadi. Pendekatan terintegrasi ini disebut relevan dengan pola mobilitas harian masyarakat di wilayah yang pergerakannya cukup dinamis.
Bagi mitra pengemudi, perluasan layanan ini membuka peluang pendapatan tambahan. Satu akun memungkinkan mereka mengoperasikan layanan pengantaran barang dan transportasi penumpang sekaligus, sehingga waktu kerja dapat dioptimalkan lebih efisien.
Menjelang akhir tahun yang identik dengan kenaikan aktivitas perjalanan, keberadaan layanan ini diperkirakan dapat membantu kelancaran mobilitas masyarakat serta memperkuat ekosistem transportasi lokal.
“Kami ingin terus berkontribusi terhadap kemudahan mobilitas serta efisiensi ekonomi lokal di dua kota yang memiliki dinamika budaya dan pariwisata yang kuat ini,” kata Andito.
Saat ini, layanan Lalamove Ride turut menjangkau berbagai daerah penyangga.
Di DIY dan sekitarnya, layanan hadir di Kabupaten Magelang, Kota Magelang, Wonosobo, Purworejo, Klaten, Boyolali, Karanganyar, Sukoharjo, Surakarta, Wonogiri, dan Sragen.
Adapun di kawasan Semarang dan sekitarnya meliputi Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Ambarawa, Salatiga, Demak, Kudus, Pati, Temanggung, Pekalongan, Pemalang, dan Grobogan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

















































