Sri Mulyani dan Menkeu G20 Cari Siasat Soal AS, Akhiri Perang Dagang!

6 hours ago 4

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah Indonesia terus mencari informasi dengan negara lain selama proses negosiasi tarif perdagangan dengan Amerika Serikat.

Proses negosiasi itu sebetulnya dilakukan secara bilateral antara AS dengan negara-negara lain yang jumlahnya sekitar 70 negara.

Namun, selama proses itu, RI ternyata mengambil sikap untuk terus menjalin komunikasi dengan negara-negara yang juga melakukan negosiasi dengan AS selama sepekan ini dengan cara membandingkan catatan atau compare notes di berbagai kesempatan.

"Dalam kesempatan ini pun, saya karena ini adalah dalam rangka pertemuan G20 dan Spring Meeting IMF-World Bank, melakukan perbandingan catatan atau compare notes dengan beberapa Menteri Keuangan untuk menanyakan bagaimana negara masing-masing melakukan engagement dengan Amerika Serikat," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat konferensi pers perkembangan negosiasi tarif dengan AS, Jumat (25/4/2025).

Compare notes ini dilakukan Indonesia dengan tujuan memperoleh solusi kolektif, sehingga hasil negosiasi bisa memberikan hasil kepastian ekonomi dan perdagangan yang lebih adil terhadap dunia.

"Tentu tujuannya adalah supaya pada akhirnya akan ada sebuah solusi yang bisa bersifat menyeluruh, sehingga akan menimbulkan kepastian dunia karena ketidakpastian dunia akan dan telah menyebabkan proyeksi perekonomian global yang melemah dan itu tentu akan merugikan seluruh negara di dunia," ujar Sri Mulyani.

Karena itu, pemerintah Indonesia menganggap, jurus mencontek catatan negosiasi dengan negara lain menjadi penting supaya perang dagang bisa segera diakhiri.

"Juga untuk bisa bersama-sama menggunakan forum dan pertemuan untuk menurunkan tension atau tensi ketegangan dan juga untuk mencapai berbagai pemahaman bersama, sehingga perekonomian dunia dan kondisi dari perekonomian masing-masing negara bisa terus terjaga agar tidak terjadi risiko pelemahan ekonomi atau bahkan resesi yang tentu akan berakibat kepada kesejahteraan rakyat dari semua negara," ungkapnya.


(arj/mij)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Sri Mulyani 'Bocorkan' Isi Pertemuan Para Menkeu ASEAN

Next Article Video: Sri Mulyani Pesan Hal Ini Usai Nyoblos Calon Gubernur Banten

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|