Foto Internasional
Reuters, AP, CNBC Indonesia
06 January 2025 06:40

Sebagian besar wilayah di Inggris dilanda salju lebat dan hujan beku akhir pekan ini setelah suhu turun hingga -5 derajat Celsius. (Danny Lawson/PA via AP)

Salju menyebabkan beberapa jalan utama di Inggris utara ditutup dengan jalur kereta api antara Leeds utara dan Halifax ditutup karena kondisi cuaca. AFP Senin (6/1/2025) juga melaporkan bagaimana bandara-bandara di Inggris melakukan penangguhan penerbangan setelah penutupan landasan pacu dilakukan akibat cuaca yang makin buruk. (Danny Lawson/PA via AP)

Badan cuaca Inggris mengatakan wilauah utara telah melihat salju setinggi 12 sentimeter (cm) dalam semalam. Dataran tinggi di Wales dan Inggris bagian utara diperkirakan akan mengalami salju setebal 30 cm.(REUTERS/Phil Noble)