REPUBLIKA.CO.ID, SOLO - Perkembangan teknologi yang pesat mendorong perguruan tinggi terus beradaptasi dalam sistem pembelajarannya. Menjawab tantangan tersebut, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) sebagai Kampus Digital Kreatif menerapkan sistem Hybrid Learning di UBSI kampus Solo, khususnya pada Program Studi (Prodi) Sistem Informasi.
Penerapan Hybrid Learning ini bertujuan menghadirkan perkuliahan yang lebih fleksibel, adaptif, dan relevan dengan kebutuhan generasi digital serta tuntutan industri. Sistem pembelajaran ini mengombinasikan perkuliahan tatap muka di kampus dengan pembelajaran daring berbasis teknologi.
Melalui metode tersebut, mahasiswa tetap memperoleh pengalaman akademik secara langsung bersama dosen, sekaligus memiliki keleluasaan untuk mengikuti perkuliahan dan mengakses materi pembelajaran secara online melalui platform digital yang tersedia.
Kepala Kampus UBSI kampus Solo, Ahmad Fauzi, menjelaskan penerapan Hybrid Learning merupakan bagian dari komitmen kampus dalam menyesuaikan sistem pendidikan dengan karakter mahasiswa masa kini.
“Hybrid learning kami terapkan untuk memberikan fleksibilitas bagi mahasiswa, terutama yang aktif berorganisasi maupun bekerja sambil kuliah. Meski demikian, kualitas pembelajaran tetap kami jaga melalui pertemuan tatap muka yang terstruktur,” ujarnya dalam keterangan rilis, Sabtu (31/1/2026).
Pada Prodi Sistem Informasi, sistem Hybrid Learning dirancang dengan menyeimbangkan pembelajaran teori dan praktik. Perkuliahan tatap muka difokuskan pada penyampaian materi inti, diskusi, serta praktik langsung, sementara pembelajaran daring dimanfaatkan untuk penguatan materi, penugasan, dan pengembangan kompetensi digital mahasiswa.
Selain mendukung fleksibilitas waktu belajar, penerapan sistem ini juga membekali mahasiswa dengan keterampilan yang relevan dengan dunia kerja, seperti pemanfaatan sistem informasi, platform pembelajaran digital, serta berbagai perangkat teknologi yang umum digunakan di industri.
Melalui penerapan Hybrid Learning, UBSI kampus Solo berharap dapat mencetak lulusan Prodi Sistem Informasi yang memiliki daya saing tinggi, adaptif terhadap perkembangan teknologi, serta siap menghadapi tantangan dunia kerja di era digital.

1 hour ago
1
















































