Jakarta, CNBC Indonesia - Toyota Alphard masih terlalu digdaya di pasar mobil RI segmen MPV premium. Sepanjang tahun 2024, mobil ini menjadi yang terlaris meninggalkan para pesaingnya seperti Toyota Vellfire, Kia Carnival hingga Hyundai Staria.
Penjualan Alphard pada tahun lalu tercatat sebanyak 5.518 unit dan masuk ke dalam 30 besar mobil terlaris di RI tahun lalu. Mobil ini terdiri dari dua jenis, yakni bensin serta hybrid. Banderolnya dimulai dari Rp 1,407 Milyar untuk varian dasar 2.5L X CVT dan naik hingga Rp 1,711 Milyar untuk varian tertinggi di hybrid.
PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperkenalkan Alphard hybrid pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Nyatanya jenis ini menyumbang 60% atau sebanyak 3.485 unit.
Alphard versi bensin mengusung mesin 2.5L berkode 2AR-FE yang dipasangkan dengan transmisi Super CVT-i. Berbekal mesin itu, Toyota Alphard terbaru ini bisa menyemburkan tenaga 182 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi 235 Nm pada 4.100 rpm.
Sedangkan Alphard versi hybrid menggunakan mesin A25A-FXS yang memiliki tenaga 190 PS pada 6.000 rpm dan torsi 236 Nm pada rentang 4.300-4.500 rpm. Baik versi bensin maupun hybrid, Alphard dijual dengan pilihan transmisi CVT.
Sementara itu Toyota Vellfire terjual 510 unit. Mobil ini juga terdiri dari mesin bensin dan hybrid, namun belakangan Toyota hanya menjual varian hybrid, sehingga jenis ini dominan menyumbang 470 unit. Harga mobil ini dibanderol dengan harga Rp 1,8 miliar.
Selanjutnya Kia Carnival dari Korea Selatan terjual sebanyak 183 unit sepanjang 2024. Mobil ini menawarkan bangku lebih banyak yakni hingga 11 kursi yang dibanderol Rp 998 juta. Sedangkan yang 7 kursi harganya Rp 1,1 miliar. Mobil ini menjadi satu-satunya Premium MPV yang ada di Indonesia dengan kapasitas sebanyak 11 orang penumpang.
Karenanya dimensi kendaraannya lebih besar dengan panjang 5.115 mm, lebar 1.985 mm, dan tinggi 1.740 mm. Jarak sumbu rodanya 3.090 mm. Mobil ini ditenagai oleh mesin Smartstream D 2.2L, CRDI, DOHC, 16V. Tenaganya mencapai 198 tk dan torsi 440 Nm.
Sementara itu pabrikan Korea Selatan lainnya Hyundai juga memiliki MPV premium yakni Staria. Digadang-gadang bakal menjadi penantang serius Alphard, nyatanya penjualannya masih terseok-seok. Pada 2024 lalu Hyundai Staria terjual sebanyak 105 unit.
Tipe Signature 9 dibanderol dengan harga Rp 924 juta serta Signature 7 di harga Rp 1 miliaran. Dari sisi dapur pacu, mobil ini dipersenjatai mesin diesel 2.200 cc turbo diesel VGT dengan transmisi otomatis 8-percepatan. Tipe powertrain yang disematkan ini memungkinkan Staria memperoleh performa maksimal hingga 174 hp pada 3.800 rpm dan torsi maksimal 430 Nm pada 1.500-2.500 rpm.
Berikut penjualan MPV Premium di Indonesia sepanjang 2024:
1. Toyota Alphard: 5.518 unit
2. Toyota Vellfire: 510 unit
3. Kia Carnival: 183 unit
4. Hyundai Staria: 105 unit.
Sebagai informasi, Gaikndo mencatat total penjualan mobil sepanjang tahun 2024 jauh dari target awal. Sepanjang 2024, penjualan mobil dari pabrikan ke diler (wholesales) hanya 865.723 unit, jauh lebih kecil dibanding 2023 yang tembus 1.005.802 unit. Artinya ada penurunan sebesar 140.079 unit atau 13,9%. Sedangkan penjualan dari diler ke konsumen (retail sales) juga anjlok dua digit yakni 10,9% atau 108.379 unit dari 998.059 unit di 2023 menjadi 889.680 unit.
Foto: Hyundai Staria Signature 9. (Hyundai Motors Indonesia)
Hyundai Staria Signature 9. (Hyundai Motors Indonesia)
(dce)
Saksikan video di bawah ini:
Kota Hantu di Yunani Hingga ADB Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5%
Next Article Mobil ini Jadi Raja Jalanan RI, 'Tendang' Brio, Avanza, hingga Innova