Foto Internasional
Reuters, AFP, CNBC Indonesia
26 April 2025 10:15

China mengirim sebuah tim astronaut beranggotakan tiga orang ke stasiun antariksa Tiangong, Kamis (24/4) waktu setempat. Tiga astronot China tersebut, yakni Chen Dong, Chen Zhongrui, dan Wang Jie. (China Daily via REUTERS)

Chen Dong jadi pemimpin misi ini, mantan pilot pesawat tempur dan penjelajah ruang angkasa veteran yang pada 2022 menjadi astronaut China pertama yang mencatat lebih dari 200 hari kumulatif di orbit. (China Daily via REUTERS)

Lebih lanjut, para kru akan bekerja di Tiangong selama enam bulan. Mereka akan melakukan eksperimen dalam bidang fisika dan ilmu hayati serta memasang peralatan pelindung dari puing-puing luar angkasa. (Pedro Pardo / AFP)