Mensesneg: Dirut BEI Mundur Atas Keputusan Sendiri, Bukan Arahan dari Pamerintah

1 hour ago 1

Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Iman Rachman menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya, usai IHSG mengalami kemerosotan yang tajam dua hari terakhir, di Gedung BEI, Jakarta, Jumat (30/1/2026).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA  -- Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyatakan, Iman Rachman mundur dari jabatannya sebagai Direktur Utama PT Bursa Efek Indonesia (BEI). Iman mundur atas keputusan sendiri, bukan arahan pemerintah. 

“Itu kan kewenangan tersendiri,” kata Prasetyo saat dikonfirmasi wartawan di Jakarta, Jumat.

Prasetyo menyatakan, pemerintah menghormati keputusan Iman sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap pasar modal Indonesia. Pemerintah, lanjut dia, tidak memiliki wewenang mengatur pergantian pejabat BEI.

Kebijakan yang diambil oleh pemerintah dalam menyikapi gejolak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) beberapa waktu terakhir bertujuan untuk mengatur agar bursa nasional dalam kondisi sehat, transparan, dan memenuhi kaidah bursa internasional yang diterapkan oleh negara-negara lain.

Dia pun menjamin perekonomian nasional memiliki fundamental yang kuat untuk meredam efek gejolak pasar modal.

Peristiwa tertekannya bursa saham belakangan ini bakal dijadikan momentum bagi pemerintah untuk meningkatkan kualitas regulasi ke depannya. “Bagi kita, setiap peristiwa harus kita ambil hikmahnya. Dan peristiwa dua hari yang lalu ini kan kita ambil hikmahnya sebagai bagian dari kita menata regulasi ke depan,” tuturnya.

sumber : Antara

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|