Jakarta, CNBC Indonesia - Eksodus brand China yang masuk ke pasar otomotif RI mulai menunjukkan hasil. Semakin banyak mobil China yang berseliweran di jalanan. Mayoritas mobil China berasal dari segmen electric vehicle (EV).
Merujuk data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Wuling menjadi mobil China terlaris di RI dengan penjualan dari pabrikan ke diler sebanyak 21.923 unit pada 2024. Angka tersebut membuat Wuling masuk daftar 10 mobil terlaris di Indonesia dengan market share 2,5%.
Sedangkan penjualan dari diler ke konsumen atau ritel sales lebih banyak yakni mencapai 25.067 unit, sehingga membuatnya berada di peringkat delapan dengan market share 2,8%. Brand ini menjadi pabrikan awal yang masuk ke RI yakni sejak tahun 2017 silam.
BYD menjadi mobil terlaris China kedua dengan wholesales sebanyak 15.429 unit (1,8%) serta penjualan ritel 13.964 unit (1,6%). Angka tersebut dicapai hanya melalui tujuh bulan penjualan atau dari Juni-Desember 2024. BYD juga menjadi mobil terlaris di RI ke-11 baik dari wholesales maupun penjualan ritel secara nasional.
Selanjutnya Chery berada di bawah BYD dengan wholesales 9.191 unit atau mengambil 1,1 persen pangsa pasar. Sedangkan penjualan ritelnya sebanyak 8.626 unit.
Kemudian Morris Garage yang semula berasal dari Inggris namun kini dimiliki Shanghai Automotive Industry Corporation (SAIC) mencatatkan wholesales sebanyak 3.974 unit, lalu penjualan ritelnya sebanyak 4.123 unit.
Secara keseluruhan, penjualan mobil sepanjang tahun 2024 jauh dari target awal. Sepanjang 2024, penjualan mobil dari pabrikan ke diler (wholesales) hanya 865.723 unit, jauh lebih kecil dibanding 2023 yang tembus 1.005.802 unit. Artinya ada penurunan sebesar 140.079 unit atau 13,9%.
Sedangkan penjualan dari diler ke konsumen (retail sales) juga anjlok dua digit yakni 10,9% atau 108.379 unit dari 998.059 unit di 2023 menjadi 889.680 unit.
Meski demikian, di penghujung tahun sudah mulai terlihat kenaikan penjualan di kisaran 80 ribu unit. Pada Desember 2024, wholesales mencapai 79.806 unit, lebih tinggi 6,6% atau 4.953 unit dibanding November 74.853 unit.
Berikut mobil China terlaris di RI sepanjang 2024:
Wholesales
1. Wuling: 21.923 unit
2. BYD: 15.429 unit
3. Chery: 9.191 unit
4. Morris Garage: 3.974 unit
5. AION: 1.240 unit
6. DFSK: 828 unit
7. Tank: 692 unit
8. Neta: 607 unit
9. Baic: 296 unit
10. Haval: 104 unit
11. Seres: 89 unit
Retail Sales
1. Wuling: 25.067 unit
2. BYD: 13.964 unit
3. Chery: 8.626 unit
4. Morris Garage: 4.123 unit
5. DFSK: 1.097 unit
6. AION: 960 unit
7. Tank: 600 unit
8. Neta: 570 unit
9. Baic: 198 unit
10. Seres: 98 unit
11. Haval: 75 unit.
Sebagai catatan, data ini adalah penjualan yang terdata oleh Gaikindo. Masih ada merek-merek mobil China yang sudah masuk namun belum terdata, diantaranya karena memang belum resmi dijual di Indonesia.
(dce)
Saksikan video di bawah ini:
Video: China Jajah Pasar Mobil EV Indonesia
Next Article Bocoran BYD, Penjualan Mobil Nasional September 2024 Beri Tanda Buruk