FOTO
CNBC Indonesia/Faisal Rahman, CNBC Indonesia
21 April 2025 14:50

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggratiskan penumpang perempuan yang menggunakan layanan TransJakarta, MRT, dan LRT Jakarta dalam rangka memperingati Hari Kartini pada hari ini Senin (21/4). (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Hal ini merupakan tindaklanjut dari Gubernur DKI Jakarta yang ingin ada gerbang khusus untuk perempuan yang akan menikmati tarif gratis selama Hari Kartini. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Pihak TransJakarta dan MRT Jakarta juga menyiapkan gate khusus bagi perempuan yakni Kartini Line agar penumpang perempuan tidak berdesakan. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Selain itu, tarif gratis juga akan diberlakukan untuk seluruh penumpang transportasi umum selama peringatan Hari Transportasi Nasional pada Kamis (24/4) mendatang. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)

Program ini ditujukan kepada 15 golongan masyarakat tertentu sesuai persyaratan dan ketentuan yang berlaku. (CNBC Indonesia/Faisal Rahman)