Daftar Terbaru 10 Orang Terkaya RI, Ada yang Hartanya Lompat Rp96 T

5 hours ago 2

Jakarta, CNBC Indonesia — Daftar orang terkaya di Indonesia kembali mengalami perubahan pada Maret 2025. Otto Toto Sugiri dan Marina Budiman melesat masuk ke dalam daftar 10 besar. 

Sebagai informasi berdasarkan data Forbes 2024, Toto berada di urutan ke-26 dengan total kekayaan US$ 2,21 miliar. Kemudian per 16 Maret 2024, kekayaan Toto melesat menjadi US$ 8,1 miliar atau bertambah US$5,89 miliar (Rp96,3 triliun). 

Begitu pula dengan Marina Budiman yang per Desember 2024 berada di urutan ke-41 dengan total kekayaan uS$ 1,32 miliar. Per 16 Maret 2024, kekayaan Marina lompat jadi US$ 5,8 miliar dan menjadikannya orang terkaya ke-7 di Indonesia. 

Kekayaan Toto dan Marina melesat jauh seiring dengan kenaikan harga saham DCI Indonesia (DCII). Saham teknologi ini tercatat naik lebih dari 280% dalam sebulan terakhir. Sebagai informasi, Toto dan Marina adalah pendiri DCII. 

Sementara itu, harta raja petrokimia, Prajogo Pangestu justru menyusut. Pada akhir Desember 2024, Prajogo memiliki harta US$ 32,5 miliar, sedangkan per 16 Maret 2025 terkikis menjadi US$ 18,4 miliar dan membuat posisinya terpental ke urutan ke-4 dari sebelumnya ke-2. 

Kekayaan Prajogo sangat volatil karena secara eksklusif berasal dari pergerakan saham emiten grup Barito. Artinya, pergerakan saham BREN, CUAN, TPIA, PTRO, dan BRPT akan sangat mendikte jumlah harta Prajogo.

Selai mereka, Low Tuck Kwong juga berada dalam daftar 10 orang terkaya. Pemilik PT Bayan Resources Tbk. (BYAN) itu memiliki total harta kekayaan US$27,9 miliar. Bila dibandingkan dengan Desember 2024, harta Low Tuck Kwong terbilang stabil. 

Per 16 Maret 2025, Low Tuck Kwong tercatat sebagai orang terkaya di Indonesia, unggul di atas Hartono bersaudara yang kekayaan terpisah. Dalam laporan Forbes Real Time, kekayaan Robert Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono terdaftar secara terpisah.

Kakak beradik pemilik Grup Djarum ini mendapatkan sebagian besar kekayaan dari hasil investasi mereka di PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA).

Budi tercatat memiliki harta kekayaan sebesar US$21,9 miliar, sedangkan Michael memiliki kekayaan senilai US$21,1 miliar. Keluarga ini awalnya menjadi kaya raya berkat tembakau yang hingga saat ini perusahaannya masih menjadi salah satu produsen rokok kretek terbesar di Indonesia.

Adapun mengutip Forbes, Minggu (16/3/2025), berikut 10 orang terkaya di Indonesia saat ini:

1. Low Tuck Kwong US$ 27,9 miliar

2. Robert Budi Hartono US$ 21,9 miliar

3. Michael Bambang Hartono US$ 21,1 miliar

4. Prajogo Pangestu US$ 18,4 miliar

5. Sri Prakash Lohia US$ 8,5 miliar

6. Otto Toto Sugiri US$ 8,1 milair

7. Marina Budiman US$ 5,8 miliar

8. Tahir dan keluarga US$ 5 miliar

9. Dewi Kann US$ 4,9 miliar

10. Agoes Projosasmito US$ 4,2 miliar


(mkh/mkh)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Ada Prospek BI Pangkas Suku Bunga, IPO Saham Semakin Semarak

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|