Nyoblos Gubernur Banten, Ini Harapan Besar Sri Mulyani

5 hours ago 1

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1 Mandar Masjid Assallam Bintaro, Tangerang Selatan, Banten.

Sri Mulyani berharap, Gubernur terpilih yang akan memimpin Kota Banten dapat mewujudkan harapan warga dan menjalankan amanah dengan baik serra menjaga integritas dalam bertugas membangun Tangerang Selatan.

"Ya, pemimpin yg dipilihkan membawa harapan masyarakat pilihannya. Tentu saya berharap akan menjalankan amanah secara baik, jaga integritas, dan menjalankan seluruh tugas-tugas pembangunan, terutama kan di Tangerang Selatan sini," ujarnya di TPS 001 Bintaro, Rabu (27/11).

Menurutnya, warga Tangerang Selatan sangat majemuk dan Banten juga merupakan salah satu provinsi yang perlu terus meningkatkan kemajuannya.

"Jadi saya berharap akan membawa kemajuan, kemakmuran yg makin berkeadilan bagi masyarakat semuanya," ungkapnya.

Berdasarkan pantauan CNBC Indonesia, Sri Mulyani terdaftar pada nomor urut peserta ke 522 dari total 598 peserta untuk memilih Gubernur dan Walikota Tangerang Selatan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Pemilihan umum kepala daerah Jakarta. (CNBC Indonesia/Romys)Foto: Menteri Keuangan Sri Mulyani menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada Pemilihan umum kepala daerah Jakarta. (CNBC Indonesia/Romys)

Sri Mulyani tiba pada pukul 09.47 WIB dari rumah dinas Widya Chandra bersama sang suami Tonny Sumartono menggunakan mobil Alphard Ia memakai pakaian baju abu-abu bergaris dan celana jeans

Sri Mulyani menyapa petugas KPPS dan warga sekitar sebelum mendaftarkan diri untuk menggunakan hak pilihnya. Kedatangannya pun disambut antusias oleh para peserta yang hadir.

Usai menggunakan hak pilihnya, Sri Mulyani ramah tamah berswafoto bersama para panitia KPPS dan peserta lainnya.


(rob/mij)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Bobby Nasution Yakin Menang di Pilgub Sumatera Utara

Next Article Video: Penerimaan Negara Anjlok 7,1% (yoy) Sri Mulyani Waspada

Read Entire Article
Ekonomi | Asset | Lokal | Tech|