UNM kampus Jatiwaringin memadukan perkuliahan berbasis teknologi dengan program internasional yang akan membuka wawasan global mahasiswanya.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tren “liburan ke luar negeri tapi bukan cuma jalan-jalan” viral di media sosial. Di balik tren tersebut, Universitas Nusa Mandiri (UNM) Kampus Jatiwaringin muncul sebagai kampus yang menawarkan konsep kuliah berbeda: belajar, berjejaring, dan meraih pengalaman global sejak masih mahasiswa.
UNM kampus Jatiwaringin memadukan perkuliahan berbasis teknologi dengan program internasional yang membuka wawasan global mahasiswa. Program ini dirancang bukan untuk wisata semata, melainkan sebagai bagian dari pembentukan kompetensi dan karakter lulusan.
Kepala Kampus UNM Jatiwaringin, Bryan Givan, menegaskan pengalaman internasional menjadi nilai tambah penting di era persaingan global.
“Kami ingin mahasiswa UNM tidak hanya lulus, juga siap bersaing secara global. Program internasional ini memberi pengalaman nyata, jejaring, dan sudut pandang global yang dibutuhkan dunia kerja saat ini,” tegasnya dalam keterangan yang dikutip Kamis (8/1/2026).
Didukung kurikulum Digital Bisnis, akreditasi unggul, jejaring internasional, serta lokasi kampus strategis, UNM kampus Jatiwaringin menarik perhatian generasi Z yang ingin kuliah sekaligus membangun career goals.
Tak heran, konten mahasiswa UNM saat mengikuti program luar negeri kerap viral dan menjadi inspirasi.
Selain pengalaman global, mahasiswa juga didorong membangun startup dan bisnis digital sejak kuliah. Dengan pendampingan dosen praktisi, UNM kampus Jatiwaringin menyiapkan mahasiswa menjadi profesional dan entrepreneur digital.
“Kuliah hari ini harus memberi nilai tambah nyata. Di UNM kampus Jatiwaringin, mahasiswa tidak hanya belajar di kelas, tapi disiapkan untuk menembus dunia global,” pungkas Bryan.
Bagi generasi muda yang ingin kuliah beda, UNM Kampus Jatiwaringin menghadirkan pengalaman belajar yang relevan, global, dan siap menjawab tantangan masa depan.

22 hours ago
2

















































